Pada artikel sebeblumnya telah saya singgung beberapa brand top dalam bisnis Tour & travel di Indonesia. Saya juga menyebut sejumlah nama yang yang bisa jadi inspirasi bagi siapa saja yang bermimpi membangun bisnis travel sukses dimasa mendatang.

Nah, pada kesempatan ini saya akan kembali menyebut orang-orang yang bisa dibilang telah menjadi ikon, tokoh, inspirasi sekaligus guru saya dalam menekuni bisnis tour and travel. Mereka adalah Adhi Tirtawisata dan Johnnie Sugiarto.

Kedua sosok sukses ini adalah inspirasi saya dalam menekuni bisnis jasa pariwisata. Adhi Tirtawisata bisa dikatakan sebagai Bapak Pariwisata Indonesia. Sementara sosok CEO El-John, Johnnie Sugiarto adalah guru saya. Saya mendapatkan banyak nasehat, pengetahuam dam saran dari beliau secara langsung.

Itulah sedikit alasan kenapa saya ingin berbagai kisah sukses tentang kedua tokoh tersebut. Okey, cukup basa-basinya. Inilah secuil kisah tentang perjalanan dan kiprah bisnis mereka yang saya sadur dari berbagai sumber.

1. Adhi Tirtawisata
Sosok yang satu ini memang sangat inspirastif. Bisnis pariwisatanya dimulai dari sebuah armada becak. Setahun sebelum lulus kuliah, beliau pernah bekerja di sebuah perusahaan perjalanan wisata dibagian penjualan tiket pesawat. Disinilah awal-nya beliau mengenal dunia kepariwisataan.

Setelah merasa mampu berdiri sendiri, pada tahun 1967 mulailah dia merintis bisnis dibidang perjalanan wisata. Bisnisnya mengalami perkembangan yang cukup pesat hingga pada puncakanya pada tahun 1995 perusahaannya diberikan nama PT Panorama Tours.

Beliau malang melintang didunia biro perjalanan wisata. Boleh dibilang beliau merupakan perintis perusahaan travel di Indonesia yang menjalin kerjasama dengan maskapai international. Maskapai yang diajak kerjasama yaitu Singapore Airlines dan Malaysia Airlines.

Kini Panorama telah dipimpin oleh anaknya dan holding company ini telah berkibar sebagai penyedia jasa wisata di industri inbound tourism, transportation, travel and leisure, MICE dan hospitality dengan sejumlah jaringan hotel.

Beliau selalu mengedepankan 4 prinsip yang selalu dia tekankan baik kepada para muridnya,maupun kepada para karyawannnya,empat prinsip itu adalah: # Rajin, # Jujur, #Setia, #Selalu Ingat Kepada Tuhan.

Biografi beliau bisa dengan mudah Anda temukan di internet. Jika Anda masih penasaran silagkan googling saja ya..hehe

2. Jhonnie Sugiarto
Bisnis pariwisata telah membesarkan nama Johnnie Sugiarto. Beliau memulai bisnis dari radio di Palembang. Tidak puas hanya memiliki radio, beliau lantas mencoba menjajaki beberapa sektor lain.

Nah, Awal tahun 1980, beliau mencoba masuk ke bisnis pariwisata dengan mendirikan biro perjalanan. Minat di bisnis ini muncul tidak sengaja. Saat masih di radio, beliau sering menawarkan paket berlibur ke suatu tempat dengan membayar sejumlah uang.

Setelah bisnis biro perjalanan berhasil, pada tahun 1984, beliau mengembangkan bisnis pendukung biro perjalanan, yakni bisnis hotel. Pak Johnnie membangun hotel pertama-nya  di Batam. Selanjutnya, beliau juga membangun hotel resort di Bangka, Papua, dan kota lainnya.

Dari sisi modal, beliau mengaku tidak memiliki banyak duit untuk mengembangkan bisnisnya. Karena itu, strateginya adalah menggandeng pihak lain. Di bisnis perhotelan dan pengelolaan kawasan wisata, beliau banyak menjalin bekerja sama dengan pemerintahan daerah.

Kini kerajaan bisnismya yang tergabung dalam bendera Grup El John Indonesia mencakup sedikitnya 7 divisi bisnis: mulai dari hotel & resort, multimedia & broadcast, recreation & entertainment, tours & travel and insurance, restaurant, cafe & lounge, developers & property, hingga foundation & institution.

Secara keseluruhan, kini perusahaan yang berada dibawah nagungan group el-jhon telah mencapai 52 anak usaha dan mempekerjakan sekitar seribu karyawan.

Pelajaran yang Bisa Kita Dapatkan

Semoga saja kisah kesuksesan yang telah mereka raih dalam industri pariwisata Indonesia bisa menginspirasi kita. Jika mereka bisa sukses maka seharusnya kita juga bisa. Bahkan Anda sangat mungkin bisa lebih sukses dari mereka. Amiin.

Dus, selain sosok 2 tokoh yang saya sebutkan di atas, tentu masih banyak sosok lainnya yang belum / tidak bisa saya sebutkan di sini. Anda mungkin mengenal-nya. Silahkan tambahkan orang-orang sukses dalam bisnis travel di Indonesia yang anda ketahui pada kolom komentar dibawah ini agar bisa menjadi inspirasi bagi pembaca yang lain.

Kredit : kisah-kiat-sukses-bisnis.blogspot.com, Swa, Kontan

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama